Pemotor dan Wanita Dibonceng Dikeroyok Sekelompok OTK di Jalur Surabaya–Mojokerto

kedua korban saat menjalani perawatan intensif di rumah sakit



Sidoarjo – Sebuah aksi kekerasan di jalan raya terekam kamera CCTV di kawasan Balongbendo, Sidoarjo, Jawa Timur. Seorang pemotor dan wanita yang diboncengnya menjadi korban pengeroyokan oleh sekelompok orang tak dikenal (OTK) saat melintas di jalur Surabaya–Mojokerto.

Dalam video yang beredar, tampak sekelompok pelaku yang berkonvoi sekitar 10 sepeda motor tiba-tiba memepet laju motor korban di kawasan Desa Bakung Temenggungan, Balongbendo. Korban diketahui bernama Wisnu Putra Wardana (19), warga Magersari, Mojokerto, dan Oktanovitisnawati (19), warga Jetis, Mojokerto.

Tanpa sebab yang jelas, salah satu pelaku menendang motor yang dikendarai Wisnu hingga korban terjatuh, lalu disusul aksi pengeroyokan brutal oleh sejumlah orang. Beruntung, keduanya selamat meski mengalami luka di sejumlah bagian tubuh dan harus dilarikan ke RS Citra Medika, Tarik, Sidoarjo.

Pihak kepolisian dari Polsek Balongbendo yang menerima laporan langsung datang ke lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan memeriksa kedua korban di rumah sakit.

Kapolsek Balongbendo, Kompol Sugeng Sulistyono, menyebut bahwa pihaknya masih menyelidiki kasus ini dan mengindikasikan bahwa para pelaku adalah anggota geng motor yang meresahkan warga di wilayah pinggiran kota Sidoarjo.

"Polisi masih mengamankan kendaraan milik korban sebagai barang bukti, sementara kedua korban masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit," kata Sugeng.

Pihak kepolisian mengimbau masyarakat untuk selalu berhati-hati dan waspada saat berkendara, terutama di jalur-jalur rawan seperti Surabaya–Mojokerto.
Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال