Damkar Tak Sekedar Pemadam Kebakaran, Khofifah : Menjadi Garda Terdepan Dalam Operasi Penyelamatan



Sidoarjo – Di balik sirine yang meraung dan kobaran api yang mengancam, ada sosok-sosok yang kerap luput dari sorotan, para personel pemadam kebakaran (Damkar). Kamis (17/4/2025), ratusan pasang mata tertuju pada mereka saat Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, memimpin Apel Kesiapsiagaan Nasional di Alun-Alun Sidoarjo.

Namun, Khofifah tidak hanya menggelar apel formal. Ia memberi sorotan berbeda, mengangkat peran Damkar sebagai “pahlawan senyap” dalam bencana yang lebih luas dari sekadar kebakaran.

“Damkar bukan hanya hadir saat kebakaran, tapi juga menjadi garda terdepan dalam operasi penyelamatan,” kata Khofifah dengan nada tegas.

Ia menyinggung kiprah Damkar saat bencana longsor di Pacet, Mojokerto, yang membuktikan betapa vitalnya peran mereka di medan darurat. Momen itu menjadi penekanan penting bahwa tugas Damkar kini telah berevolusi. Mereka bukan hanya sekedar pemadam, tetapi penyelamat nyawa.

Usai apel, Tim Damkar unjuk kebolehan dalam simulasi penanganan kebakaran. Namun yang paling mengesankan adalah koordinasi mereka dengan unsur lain, Satpol PP, Satlinmas, TNI, Polri, BPBD, hingga Pramuka dan relawan. Sebuah kolaborasi lintas elemen yang menjadi kekuatan utama penanganan bencana di Jawa Timur.

Khofifah juga menyampaikan pendekatan baru dalam pelaksanaan apel tahun ini, efisiensi dan sinergi. Jika dulu setiap daerah membawa tim sendiri-sendiri, kini satu tim bisa mewakili beberapa wilayah.

“Sinergitas menjadi bagian sangat penting dan memang harus kami lakukan,” ujarnya.

Momen ini tidak hanya jadi simbol kesiapan aparat, tetapi juga wujud nyata pergeseran cara pandang terhadap lembaga seperti Damkar. Mereka kini dilihat bukan hanya sebagai barikade formal, tapi sebagai pelukan kemanusiaan pertama yang datang saat darurat menghantam.

Turut hadir dalam apel tersebut Wakil Bupati Sidoarjo Hj Mimik Idayana, Wakil Gubernur Emil Dardak, serta sejumlah bupati dan wali kota dari seluruh Jawa Timur.
Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال