Jelang Malam Tahun Baru, Penjualan Frozen Food Melonjak 3 Kali Lipat

Penjualan frozen food di Sidoarjo, Jawa Timur melonjak 3 kali lipat.

Sidoarjo (Lampukuning.com) - Jelang perayaan malam tahun baru, penjualan frozen food di Sidoarjo, Jawa Timur melonjak 3 kali lipat. Masyarakat menyerbu toko frozen food di sejumlah pasar, untuk belanja frozen food yang akan digunakan untuk sajian malam tahun baru. Selain mudah dalam penyajian, makanan frozen food sangat mudah dimasak sehingga banyak dicari saat menjelang perayaan malam pergantian tahun.

Dari pantauan, sejak dibuka sore hari, puluhan pembeli terus berdatangan untuk berbelanja aneka frozen food yang digunakan sebagai sajian makan malam tahun baru.

Jelang tahun baru, penjualan aneka makanan frozen food melonjak 3 kali lipat dibanding hari biasa. Selain mudah disajikan, makanan frozen food juga mudah dimasak, sehingga banyak dicari saat jelang perayaan malam pergantian tahun.

"Buat tahun baru, karena mudah dimasak," ujar Yanti, salah satu pembeli.

Sementara, dari sejumlah aneka makanan frozen food, makanan jenis seafood dan aneka sosis bakar paling banyak dicari masyarakat. Dipatok dengan harga 30 hingga 35 ribu per pack, membuat penjualan frozen food ini melonjak hingga 200 persen.

"Naik 200 persen mas untuk penjualannya, paling banyak jenis sea food dan sosis bakar," ujar Gunawan, pedagang.

Menurut pedagang, lonjakan penjualan aneka makanan frozen food ini biasa terjadi jelang malam tahun baru, sehingga untuk antisipasi, pedagang menambah stok makanan frozen food yang sering dicari masyarakat.(Lk2)
Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال