Hujan Deras dan Angin Kencang di Sidoarjo Utara, Juga Sapu Pusat Kuliner dan Perumahan

Kondisi pusat kuliner porak poranda

Sidoarjo (Lampukuning.com) - Hujan deras dan angin kencang Senin (28/11) siang terjadi dikawasan Sidoarjo utara-Jawa Timur. Akibat hujan deras dan angin kencang yang terjadi sekitar 1 jam, membuat kawasan pusat kuliner Aloha dan sejumlah rumah di kawasan Waru rusak dan ambruk.

Dari pantauan, kondisi pusat kuliner di kawasan Aloha Gedangan, sidoarjo porak poranda saat hujan deras dan angin kencang terjadi senin siang. Akibat hempasan angin yang kencang, membuat sejumlah bangunan ambruk dan roboh.

Sejumlah pengunjung tampak berkumpul di titik yang aman untuk menghindari hujan dan angin kencang yang terjadi sekitar 1 jam.

 
Menurut pedagang, bencana hujan angin ini terjadi cukup mendadak dan langsung membuat seluruh barang yang ada dilokasi rusak dan ambruk.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut karena pengunjung dan pedagang makanan bisa lari menyelamatkan diri.

"Tidak tau tiba tiba sedang masak ada angin kencang dan menyapu atap dan sekitar sini," ujar Siti Anik, salah satu pedagang.

sementara tidak hanya kawasan pusat kuliner Aloha, sejumlah rumah warga di kawasan perumahan Pepelegi Indah, Kecamatan Waru, Sidoarj, juga rusak akibat hujan deras dan terjangan angin kencang. Kabel listrik putus, sementara tower masjid ambruk.(Lk2)
Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال