Puluhan Rumah Warga Rusak Diterjang Angin Puting Beliung

Atap bangunan jebol disapu puting beliung

Sidoarjo (Lampukuning.com) - Puluhan rumah warga di Kabupaten Sidoarjo rusak akibat diterjang angin puting beliung, Minggu (23/10). Tiga orang juga dilaporkan terluka di kepala, akibat tertimpa pecahan genteng dan pohon. 


Video amatir terjangan angin puting beliung di Sidoarjo tersebut banyak beredar di media sosial. Dalam video amatir warga itu terlihat, angin puting beliung menerjang pemukiman di Desa Entalsewu Kecamatan Buduran Kabupaten Sidoarjo. Tidak hanya Desa Entalsewu, angin puting beliung ternyata juga menerjang Desa Sidokepung di dekatnya.


Sejumlah komplek perumahan juga tidak luput dari amukan angin puting beliung. Di antaranya Perumahan Kahuripan Nirwana Village, Citra Garden dan Jade Ville. Hotel Aston di kawasan Perumahan Kahuripan juga terkena terjangan puting beliung. 


Angin puting beliung juga menerjang Desa Tanjungsari Kecamatan Taman dan Desa Jati Kecamatan Sidoarjo. Jalan Kartini Kecamatan Sidoarjo tidak luput dari angin puting beliung. Satu orang juga dilaporkan terluka tertimpa pohon di Jalan Raya Aloha Kecamatan Gedangan.


Sementara itu dua warga di tempat laundry di Desa Entalsewu juga terluka di kepala. Mereka tertimpa pecahan genteng atau atap yang porak-poranda akibat puting beliung. 


"Angin tiba-tiba muncul sangat kencang hingga atap rumah hancur. Saya terkena pecahan atap bersama saudara," kata Sri Winarsih. 


Ketua RT 13 Desa Entalsewu Gatot Indriarto mengatakan, angin kencang muncul sebelum turun hujan. Dua warga yang terluka di wilayahnya tersebut, akibat pecahan atap dari rumah lain yang terbang menimpa tempat usaha laundry tersebut. 


"Korban luka sempat kami bawa ke Rumah Sakit Delta Surya untuk pengobatan," kata Gatot.(Lk3)

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال