Seorang Pria Tewas Tertabrak Kereta Api Sidoarjo

Petugas evakuasi mayat korban


Sidoarjo, (Lampukuning.com) - Seorang pria tewas tertabrak kereta api Turangga jurusan Surabaya - Bandung, di Kecamatan Taman Sidoarjo. Pria tersebut tidak diketahui indentitasnya. 


Informasi yang dihimpun bahwa kejadian tersebut pada Jumat (6/5/2022) sekitar pukul 04.50 WIB. Tepatnya di jalur antara  Surabaya Gubeng ke Stasiun Boharan Sepanjang di  Km 30+0.


Kapolsek Taman Kompol Yoyok Dwi Purnomo membenarkan adanya peristiwa kecelakaan seorang pria ditabrak kereta api di jalur kereta di Desa Kemendun Kecamatan Taman Sidoarjo. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 04.50 WIB. 


"Untuk sementara pria tersebut belum diketahui indentitasnya, saat ini jenazah dievakuasi ke RSUD Sidoarjo," kata Yoyok melalui telepon selulernya, Jumat (6/5/2022). 


Yoyok menjelaskan, menurut keterangan saksi di lokasi  dan infomasi  yang didapatkan dari masines atas nama Reza Arifin bahwa korban pada saat kereta sebelum melintas di TKP  dari jauh melihat korban tidur terlentang diatas rel. Sehingga melihat ini masines sudah memberi peringatqn kepqda korban dengan suara bel klakson yang panjang namun yang bersangkutan tidak merespon untuk berpindah. 


"Sehingga pada saat KA melintas melindas tubuh korban,  pada saat petugas datang ke lokasi korban sudah meninggal dunia dengan posisi terpotong potong dan terpisah bagian tubuhnya," jelas Yoyok. 


Sementara itu Manajer Humas Daop 8 Surabaya Luqman Arif mengatakan, dari keterangan masines yang bertugas sebelum kejadian sudah melakukan beberapa tanda peringatan. Bahkan melakukan tanda peringatan terahkir, namun korban tidak berpindah dari jalur rel kereta sehingga tertabrak. 


"Akibat kejadian tersebut, KA Turangga mengalami kelambatan 7 menit, untuk proses pemeriksaan lokomotif dan rangkaian di Stasiun Sepanjang Kecamatan Taman Sidoarjo," tandas Arif.(kur)

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال