![]() |
Petugas PJR memadamkan api |
Sidoarjo (Lampukuning.com) - Upaya penyelamatan Mobil yang terbakar di akses Jalan Tol Surabaya-Gempol berhasil dilakukan petugas Patroli Jalan Raya (PJR) Polda Jatim Unit 2. Sebuah Mobil Pick-Up jenis Grand Max yang terbakar di KM 752/400 arah Sidoarjo menuju Waru, Rabu (13/4) berhasil diselamatkan petugas PJR Tol Jatim 2 sebelum ludes terbakar.
Terbakarnya mobil Pick-up Grand Max Nopol N 9133 E yang dikemudikan Dito Pratama, warga Pakis-Malang melaju dari arah Sidoarjo menuju Waru. Tepat dilokasi kejadian, Sang Pengemudi yang curiga dengan bau benda terbakar menghentikan kendaraannya di bahu jalan tol.
Begitu turun dan melakukan pengecekan, ternyata pengemudi melihat Kepulan asal dan api diantara celah kabin dan bak kendaraan. Kontan, pengemudi panik dan berusaha mencari pertolongan.
Beruntung disaat bersamaan, muncul petugas PJR Tol Polda Jatim dengan nomor lambung 211 yang kebetulan melakukan patroli, yang kemudian langsung melakukan upaya pemadaman dengan alat pemadam kebakaran sederhana yang ada dilokasi kejadian.
Dengan upaya yang cepat, mobil akhirnya berhasil diselamatkan dari kobaran api karena api yang muncul diantara kabin dan bak mobil berhasil dipadamkan.
Kanit PJR Tol Jatim 2, AKP Ega Prayudi menegaskan, dari hasil olah TKP, diketahui jika asap dan percikan api yang muncul dibagian tengah mobil ini diindikasi akibat terjadinya korsleting listrik dibagian mesin kendaraan.
“ Kita langsung amankan kendaraan, bersama petugas Jasa Marga kita evakuasi kendaraan keluar jalan tol setelah diketahui pengemudi selamat,” tegas AKP Ega Prayudi.
Sementara pengemudi yang shock dengan kejadian itu mengaku jika kondisi kendaraan sebelumnya dalam kondisi aman, sebelum akhirnya terbakar dan berhasil dipadamkan di bahu jalan tol.
“ Terimakasih untuk petugas PJR Tol yang telah membantu pemadaman api di mobil saya,” ungkap Dito Pratama, pengemudi mobil.(sum)