| Kapolresta Sidoarjo meninjau pelaksanaan vaksinasi booster di kawasan perumahan Waru. |
Sidoarjo (Lampukuning.com) - Isi libur panjang akhir pekan, satgas Covid Sidoarjo gelar serbuan vaksin booster dengan menyasar kawasan perumahan di batas Kota Waru Sidoarjo, Jawa Timur. Serbuan vaksin booster di tengah libur panjang ini sengaja digelar sebagai upaya untuk menambah imun dan kekebalan tubuh ditengah tingginya angka penyebaran Covid-19 di Sidoarjo.
Tidak sedikit warga sidoarjo yang menggunakan waktu libur dengan mengikuti serbuan vaksin booster yang digelar Satgas Covid Sidoarjo melalui tim vaksin Polresta Sidoarjo.
Dari pantauan, ratusan warga di wilayah perumahan Green Mansion Residence di kawasan Desa Ngingas Waru, Sidoarjo tampak antre mengikuti vaksin dosis ketiga.
Untuk memenuhi kebutuhan vaksin booster di hari libur ini, tim vaksin Polresta Sidoarjo menyediakan 500 dosis vaksin booster Astrazeneca.
| Warga perumahan antusias ikuti vaksin booster |
“Silahkan bagi yang belum tervaksin dosis kedua maupun ketiga, segera datangi lokasi-lokasi vaksinasi kami. Dengan semakin cepat kita tervaksin booster, maka kekuatan imunitas tubuh kita semakin baik menghadapi pandemi yang masih berlangsung,” ujar Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro, di lokasi.
Aksi serbuan vaksinasi booster di tengah libur panjang akhir pekan ini sengaja digelar sebagai upaya untuk meningkatkan imun dan kekebalan tubuh, ditengah tingginya angka penyebaran covid di sidoarjo.
Sementara sejumlah warga mengaku senang dengan adanya serbuan vaksinasi booster di kawasan perumahan, karena mereka tidak lagi bingung harus mencari tempat faslitas kesehatan yang menyediakan vaksin dosis ketiga.
"Ya mempermudah karena dikantor belum ada vaksin ketiga atau booster ini," ujar Yustina salah satu peserta vaksin.
Aksi serbuan vaksinasi booster ini menurut rencana akan terus dilakukan selama hari libur dengan menyasar sejumlah kawasan perumahan yang padat penduduk.(sum)