![]() |
Kapolresta Sidoarjo Kombespol Kusumo Wahyu Bintoro memantau pengamanan aksi demo mahasiswa di gedung DPRD Sidoarjo. |
Sidoarjo (Lampukuning.com) - Ratusan mahasiswa yang tergabung dalam Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Sidoarjo dan Aliansi Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo menggelar aksi unjuk rasa ke kantor DPRD. Mereka menyuarakan sejumlah isu nasional seperti jabatan presiden 3 periode, pajak pertambahan nilai (PPN), mahalnya BBM dan minyak goreng.
Selain itu mahasiswa juga membawa isu lokal yaitu pengeboran gas di Sidoarjo yang menyebabkan penurunan tanah di Desa Kedungbanteng dan Banjarasri, Kecamatan Tanggulangin. "Di Sidoarjo telah ada dua puluh titik pengeboran. Celakanya, di dua desa di Kecamatan Tanggulangin, pengeboran menyebabkan penurunan tanah yang luar biasa," jelas korlap aksi Ilham Arrasyid, Selasa (12/4/202).
Setiap kali hujan, lanjut Ilham, rumah mereka pasti terendam dan butuh waktu sangat lama untuk kering. Meskipun masuk musim kemarau, rumah mereka tetap saja terendam karena desa mereka ambles. "Kami mendesak kepada legislatif agar menekan pihak eksekutif mencari solusi terbaik untuk menyelamatkan warga di dua desa tersebut.
Massa aksi mahasiswa berangkat dari Kampus Universitas Muhammadiyah di Desa Gelam Candi sekitar pukul 09.00 WIB. Mereka berarakan menggunakan sepeda motor dan menggunakan seluruh lajur yang mengakibatkan kemacetan panjang.
Tiba di gedung dewan sekitar pukul 10.30 mereka berorasi menyuarakan tuntutan. Seluruh peserta aksi, masuk ke halaman kantor dewan dan ditemui ketua DPRD Usman. Mereka menolak hanya perwakikan saja yang masuk.
Usman mengatakan, ada sejumlah isu nasional dari aspirasi mahasiswa Sidoarjo terkait masalah BBM, kelangkaan migor, perpanjangan masa jabatan presiden dan penundaan pemilu.
![]() |
Kapolresta Sidoarjo di tengah aksi mahasiswa di Gedung DPRD Sidoarjo |
"Dari semua isu tersebut kami menerima aspirasinya, yang memutuskan adalah instansi terkait. Kami mengapresiasi teman mahasiswa. Gerakan harus dimulai dari bawah dengan cara diselesaikan secara bersama-sama," kata Usman.
Aksi mahasiswa ini berlangsung damai dan mendapat pengamanan ketat petugas. Nampak Kapolresta Sidoarjo Kombespol Kusumo Wahyu Bintoro terlihat di lokasi memantau pengamanan. Mulai massa pendemo datang hingga berakhir.
"Syukurlah Aksi Demo Mahasiswa di Sidoarjo Berjalan Tertib dan Aman berkat kerjasama kita semua," tegas Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro.(Sat/sum)