| Bamsoet foto bersama usai menijau sirkuit |
Sidoarjo (Lampukuning.com) - Fasilitasi pembalap liar dalam menyalurkan hobby dan jaring atlet pembalap baru, ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) Senin (7/3/2022) sore membuka sirkuit drag race di Sidoarjo, Jawatimur. Sirkuit sepanjang 600 meter ini dibuka khusus dilahan kosong dikawasan Tambakoso Waru, Sidoarjo.
Bamsoet yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) ini membuka sirkuit drag race sepanjang 600 meter di area kosong di wilayah batas Kota Sidoarjo-Surabaya, sebagai upaya untuk menjaring atlet pembalap baru.
| Bamsoet melihat dena lokasi sirkuit |
"Kita ingin para atelit lebih banyak lagi bisa mengikuti berbagai kegiatan, dengan land sirkuit ini bisa mengikuti even even lebih banyak yang bisa diikuti oleh para pembalap," ujar Bambang Soesatyo, saat meninjau sirkuit.
Meski awalnya sirkuit drug race ini dibuka gratis untuk umum, namun menurut rencana sirkuit drag race ini selanjutnya akan dikelola secara maksimal dengan menambah sejumlah sarana dan prasarana yang lebih lengkap.
Sirkuit drag race di kawasan ujung utara Kota Sidoarjo ini dibangun sekitar bulan november 2021 lalu diatas lahan milik Black Stone Group.
| Bamsoet memberikan keterangan latar belakang dibangunnya sirkuit |
Melalui sirkuit drag race tersebut, diharapkan bisa menekan aksi balap liar di sejumlah titik jalan di Sidoarjo yang meresahkan warga pemakai jalan raya.
"Termasuk Kapolda, Kapolres bisa menampung anak anak muda yang kelebihan energi, menghindari balap liar, mereka bisa balap di sini untuk uji nyali," pungkasnya.(sum)