lomba lari Fun Run Bhayangkara
SIDOARJO - Meski pelaksanaan Pilkada serentak di Sidoarjo masih beberapa bulan lagi, namun upaya untuk menciptakan suasana dan kondisi yang aman dan kondusif terus dilakukan berbagai pihak. Seperti dilakukan Polresta Sidoarjo yang menggelar lomba lari Fun Run Bhayangkara yang diikuti 3500 orang peserta warga Sidoarjo, Minggu (28/7/2024) pagi.
Dimulai dari depan GOR Gelora Delta Sidoarjo, ribuan masyarakat bersama anggota Polri, TNI, dan Pimpinan Daerah Sidoarjo secara bersamaan melakukan olahraga bersama lari Gun Run Bhayangkara keliling kota Sidoarjo sejauh 5 hingga 10 kilometer.
![]() |
Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Christian Tobing |
Tidak hanya kalangan dewasa, sejumlah warga kalangan remaja hingga pelajar juga turut serta ambil bagian dalam lari Fun Run Bhayangkara yang baru digelar pertama kalinya di Sidoarjo.
Selain mengajak hidup sehat melalui olahraga bersama dan menjaring atlet lari, lomba lari Fun Run Bhayangkara ini juga sengaja digelar sebagai upaya untuk menumbuhkan rasa persatuan dan kebersamaan antara kepolisian dengan masyarakat menjelang pesta demokrasi pilkada serentak bupati dan wakil bupati yang akan digelar November mendatang.
![]() |
Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Christian Tobing |
"Melalui lari ini, selain untuk kesehatan juga untuk membina tali silaturahmi dengan masyarakat khususnya jelang Pilkada. Kita ingin menciptakan kondisi yang aman dan kondusif," ujar Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Christian Tobing.
Selain disediakan hadiah khusus bagi pemenang lomba, dalam lomba lari Fun Run Bhayangkara ini juga disediakan ratusan hadiah hiburan yang diundi untuk peserta lomba lari tersebut.