| Kapolresta Sidoarjo menandatangani prasasti peresmian renovasi gedung |
Sidoarjo, (Lampukuning.com) - Upaya peningkatan layanan Masyarakat, khususnya terkait Masalah Kepolisian terus dilakukan Jajaran Polresta Sidoarjo. Tidak hanya melakukan pembangunan gedung baru di area Mako Polresta Sidoarjo dikawasan Cemengkalang-Sidoarjo, namun juga melakukan renovasi dan pengembangan sarana dijajaran Polsek. Salah satunya Polsek Waru-Sidoarjo yang melakukan renovasi Gedung dan sarana layanan Masyarakat.
Sebagai upaya meningkatkan kinerja sebagai Pengayom dan Pelindung Masyarakat, Polsek Waru melakukan Renovasi Gedung. Renovasi ini khususnya dilakukan untuk layanan Reserse Kriminal dan SKCK Online serta ruang Sel Tahanan yang lebih layak.
| Kapolresta Sidoarjo berikan potongan tumpeng ke Kapolsek Waru |
Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro yang hadir dalam Peresmian Renovasi Gedung Mapolsek Waru Sabtu Malam (12/02) dalam sambutannya berharap, melalui Renovasi Gedung Mapolsek yang baru ini, Layanan Kepolisian di tingkat Polsek bisa lebih ditingkatkan.
Menurut Kusumo, apa yang dilakukan Polsek Waru bisa ditiru jajaran Polsek lainnya di jajaran Polresta Sidoarjo. Orang nomor satu dijajaran Polresta Sidoarjo ini meminta para Kapolsek yang ada di Sidoarjo bisa terus berinovasi dalam meningkatkan layanan Masyarakat.
“Semoga Dengan Renovasi Gedung Mapolsek yang baru, Layanan Kepolisian untuk Masyarakat ditingkat Polsek bisa lebih ditingkatkan. Polisi harus bisa menjadi Pengayom dan Pelindung Masyarakat yang baik,” tegas Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro. (Sum)