SEDATI – Aksi pencurian sepeda motor kembali terjadi di wilayah hukum Sedati, Sidoarjo. Kali ini, dua pria diduga berhasil menggondol Honda Scoopy W 3112 YB milik seorang pemuda saat diparkir di area lapangan sepak bola Dusun Alastipis, Desa Pabean, Sedati.
Aksi pencurian ini berlangsung pada Rabu (12/2) sore, antara pukul 16.30 hingga 17.00 WIB. Kejadian ini tergolong nekat karena terjadi di tempat ramai, saat banyak orang sedang bermain dan menonton sepak bola.
Korban, Diandra Rehansyah (18), mengaku motor miliknya diparkir dalam kondisi terkunci setir di sebelah utara lapangan sebelum ia bergabung bermain bola bersama teman-temannya.
"Saya tiba di lapangan sekitar pukul 16.00. Motor saya parkir berjejer dengan motor teman-teman lain. Saya fokus bermain, tidak memperhatikan motor lagi," ujar Diandra, Kamis (13/2/2025).
Namun, saat permainan usai sekitar pukul 17.00, ia mendapati motornya telah hilang. Bersama teman-temannya, Diandra berusaha mencari hingga ke arah Korem, Surabaya, namun hasilnya nihil.
Salah satu warga setempat, Putra (26), mengaku sempat melihat dua pria mencurigakan mengendarai Honda Scoopy merah mondar-mandir di sekitar lapangan sebelum kejadian.
"Mereka sempat masuk gang dekat lapangan, gerak-geriknya mencurigakan. Yang bonceng pakai jaket merah dan bertopi, yang dibonceng pakai kaos abu-abu," jelasnya.
Setelah kejadian, korban langsung melaporkan kehilangan motor tersebut ke Polsek Sedati. Saat dikonfirmasi, Kanit Reskrim Polsek Sedati, Ipda Zaenal, membenarkan adanya laporan kehilangan motor tersebut.
"Kasus ini masih dalam penyelidikan," tandasnya.
Hingga saat ini, pihak kepolisian masih memburu para pelaku yang diduga sudah merencanakan pencurian tersebut. Warga diimbau lebih waspada dan meningkatkan keamanan, terutama di area parkir terbuka.